Pemda Tana Toraja Salurkan Lima Motor Pengangkut Sampah CSR Bank Sulselbar

Pemda Tana Toraja Salurkan Lima Motor Pengangkut Sampah CSR Bank Sulselbar

Torajachannel.com, Tana Toraja–Pemerintah Daerah Kabupaten Tana Toraja menyalurkan lima unit motor pengangkut sampah (Tricycle) kepada lima Kelurahan yang ada di Makale.

Lima motor pengangkut sampah tersebut di serahkan Wakil Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg didampingi Sekertaris Daerah, dr. Rudhy Andilolo di Rumah Jabatan Bupati pada Kamis (20/6/2024).

Kelima unit motor tersebut merupakan Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Sulselbar yang diserahkan kepada Kelurahan Tondon Mamullu, Kelurahan Bombongan, Kelurahan Ariang, Kelurahan Lamunan, dan Kelurahan Burake.

Bacaan Lainnya

dr. Zadrak dalam penyerhan berharap dengan adanya bantuan ini mampu memberikan dorongan baru dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan di Tana Toraja.

“Kita berharap agar bantuan ini tidak hanya menjadi simbol fisik, tetapi juga menjadi motivasi bagi masyarakat setempat untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar untuk menciptakan lingkungan yang lebih Bersih, dan Sehat di Tana Toraja,” Kata dr. Zadrak.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Bank Sulselbar atas kepedulian dan kontribusinya dalam upaya menjaga kebersihan Toraja.

“Terima kasih kepada Bank Sulselbar atas bantuannya kita berharap dengan kolaborasi antara pemerintah, perusahaan, dan masyarakat, diharapkan Toraja dapat terus berkembang sebagai destinasi wisata yang bersih dan ramah lingkungan,” Pungkasnya.

Penulis : Sandi Nayoan

BACA JUGA :  Rumah Sakit Lakipadada kini Melayani Pasien Cuci Darah

Pos terkait